EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 3, No 5 (2021): October Pages 1880-3500

Analisis Kemampuan Membaca Permulaan dan Kesulitan yang Dihadapi Siswa Sekolah Dasar

Asratul Hasanah (Universitas Negeri Padang, Indonesia)
Mai Sri Lena (Universitas Negeri Padang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan membaca permulaan siswa kelas I SD N 23 Ujung Gurun Kota Padang beserta kesulitan-kesulitan yang dihadapinya. Penelitian kualitatif dengan metode deskriptif merupakan jenis penelitian yang dipakai pada penelitian ini, yang mana mengutamakan kualitas dengan hasil yang dideskripsikan. Jumlah partisipan dalam penelitian ini yaitu sebanyak 21 orang, yaitu 13 siswa kelas I yang diberikan asesmen tes EGRA untuk dianalisis kemampuan membacanya, 7 orang tua siswa yang memiliki kesulitan dalam membaca permulaan dan 1 orang guru kelas. Melalui hasil tes tersebut, diperoleh hasil identifikasi bahwa terdapat sebanyak tujuh siswa yang memiliki kesulitan dalam membaca permulaan. Peneliti mengumpulkan data selanjutnya dengan menggunakan teknik wawancara kepada siswa tersebut beserta guru kelas untuk mencari faktor penyebabnya. Berdasarkan hasil penelitian, penyebab banyaknya siswa mengalami kesulitan ini adalah karena kurangnya perhatian dan bimbingan orang tua dalam peningkatan kemampuan membaca siswa di rumah; kurangnya minat belajar siswa; tidak terpenuhinya dengan maksimal kebutuhan belajar siswa akibat pandemi; sedikitnya durasi jam belajar siswa kelas rendah di sekolah; dan kurangnya fokus kurikulum yang berlaku terhadap keterampilan membaca siswa

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...