Sciening : Science Learning Journal
Vol. 2 No. 2: Desember 2021

Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Proyek Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Pada Materi Sistem Gerak Pada Tumbuhan

Chritstofel A. L. Mananeke (Universitas Negeri Manado)
Zusje W. M. Warouw (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat keaktifan siswa selama pelaksanaan pembelajaran IPA materi sistem gerak pada tumbuhan serta meningkatkan hasil belajar dengan model pembelajaran berbasis proyek. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Likupang Barat yang terdiri dari 2 kelas yakni VIII-A dan VIII-B. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara serta dokumentasi. Hasil analisis data menunjukkan selama pelaksanaan pembelajaran berbasis proyek terlihat keaktifan siswa yakni 13 peserta didik (43,33%) dikategorikan sangat aktif (keberanian untuk mengajukan pertanyaan atau mengemukakan pendapat serta kreatifitas belajar dalam kelompok terlihat sangat tinggi), 11 peserta didik (36,66%) dikategorikan aktif (mengajukan pertanyaan atau menjawab pertanyaan serta mengemukakan pendapat dikategorikan aktif meskipun melakukan dengan dorongan dari guru) dan 6 peserta didik (20%) dikategorikan cukup aktif (meskipun terlibat dalam proses pembelajaran namun meraka masih malu atau sibuk dengan kegiatan masing-masing) dan untuk hasil belajar 24 (80%) peserta didik dinyatakan tuntas dan hanya 6 (20%) siswa hasil belajarnya belum tuntas.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sciening

Publisher

Subject

Education Environmental Science

Description

SCIENING (dibaca: saining): Science Learning Journal merupakan jurnal ilmiah yang berfokus dalam mempublikasikan artikel dari hasil penelitian yang mencakup berbagai topik pembelajaran IPA Terpadu yang berimplikasi untuk meningkatkan pendidikan dan pembelajaran ...