Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif
Vol 4, No 1 (2021): November

PENGEMBANGAN MODUL SISTEM PENDINGIN UNTUK KELAS XI DI UPT SMK NEGERI 8 PALEMBANG

Herli Padli Wijaya (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan produk modul sistem pendingin, 2) mengetahui kelayakan modul sistem pendingin menurut ahli media, 3) mengetahui kelayakan modul sistem pendingin menurut para ahli materi, 4) mengetahui tanggapan guru dan peserta didik pada modul sistem pendingin. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development dengan metode pengembangan ADDIE menurut Branch.  Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode observasi, wawancara dan angket.  Hasil penelitian dan pengembangan ini adalah: 1) menghasilkan produk akhir berupa modul perawatan sistem pendingin dengan spesifikasi yaitu : memiliki judul “Modul Perawatan Sistem Pendingin”, bahan ajar cetak dengan ukuran kertas A4 dan modul menggunakan kompetensi dasar (KD) 3 sistem pendingin. 2) kelayakan modul  mendapatkan skor 3,95 dari penilaian ahli materi termasuk kategori “sangat layak”, mendapatkan skor 3,36 dari penilaian ahli media termasuk kategori “sangat layak”, mendapatkan skor 3,72 dan 3,76 dari penilaian guru pada aspek materi dan aspek media termasuk kategori “sangat mudah dipahami” dan “sangat menarik”, mendapatkan skor 3,46 dari penilaian peserta didik sebagai pengguna termasuk kategori “sangat bermanfaat”.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpvo

Publisher

Subject

Humanities Automotive Engineering Education Energy Transportation

Description

Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif dipublikasikan dua kali dalam setahun pada bulan Mei dan November oleh Jurusan Pendidikan Teknik Otomotif, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta. Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif bertujuan untuk mempromosikan secara komprehensif kajian teoritik dan empirik ...