Psikoborneo : Jurnal Ilmiah Psikologi
Vol 9, No 4 (2021): Volume 9, Issue 4, Desember 2021

Hubungan Kebersyukuran dengan Kesejahteraan Psikologis Ibu yang memiliki Anak Berkebutuhan Khusus di Kota Balikpapan

Revi Maulania Wahyudi (Universitas Mulawarman)
Hairani Lubis (Universitas Mulawarman)
Elda Trialisa Putri (Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2021

Abstract

Setiap orang tua mengharapkan kondisi normal untuk anak mereka namun keinginan terkadang tidak sesuai dengan kenyataan terutama bagi orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Anak berkebutuhan khusus adalah anak yang membutuhkan pendidikan dan pelayanann khusus dalaam mengembangkan potensi dirinya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empirik ada atau tidaknya hubungan kebersyukuran dengan kesejahteraan psikologis ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus di Kota Balikpapan. Subjek penelitian ini adalah ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus di Kota Balikpapan yaitu 100 orang. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala kebersyukuran dan skala kesejahteraan psikologis. Kedua skala tersebut disusun dengan skala model likert dan menggunakan tehnik sampel purposive sampling. Penelitian ini diuji menggunakan analisis pearson product moment. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai rhitung = 0,843 > rtabel = 0.197, dan p=0.000, dimana angka ini menunjukkan hubungan yang signifikan antara kebersyukuran dengan kesejahteraan psikologis. Hubungan yang terjadi antara kebersyukuran dengan kesejahteraan psikologis adalah hubungan positif.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psikoneo

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

PSIKOBORNEO : Jurnal Ilmiah Psikologi is a peer-reviewed journal which is published by Mulawarman University, East Kalimantan publishes biannually in March, June, September and December. This Journal publishes current original research on psychology sciences using an interdisciplinary perspective, ...