Padaringan : Jurnal Pendidikan Sosiologi Antropologi
Vol 4, No 1 (2022): Januari 2022

ECOCENTRISM ETHIC MASYARAKAT LOKAL DALAM PENGELOLAAN LAHAN GAMBUT DI KECAMATAN MANTANGAI KABUPATEN KAPUAS

Siti Aulia, Ismar Hamid, Setia Budhi (Program Studi Sosiologi,FISIP, Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
07 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan cara pandang masyarakat terhadap ekosistem gambut dan menemukan perilaku ekosentrisme dalam pengelolaan lahan gambut pada masyarakat di Kecamatan Mantangai Kabupaten Kapuas Provinsi kalimantan Tengah. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian ditempuh dalam dua tahap, yakni desk review dan penelitian lapangan dengan instrument observasi partisipan dan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada masyarakat lokal Mantangai eksis pemikiran dan perilaku yang menjunjung tinggi nilai-nilai pengelolaan lingkungan gambut yang berkelanjutan. Terdapat dua corak pemikiran sekaligus yang eksis, yakni pemikiran yang menunjukkan cara pandang determinisme lingkungan dan kepercayaan terhadap nilai-nilai moral alam yang merupakan wujud ecocentrism ethic. Cara pandang tersebut kemudian determinan terhadap praktik (baik) masyarakat lokal Mantangai mengelola lahan gambut. Terlihat pada sistem tata guna lahan yang di dalamnya terdapat bentuk-bentuk konservasi, eksistensi hukum adat Dayak Ngaju yang mampu meredam berkembangnya watak serakah pada masyarakat, praktik ladang berpindah yang memberikan kesempatan bagi ekosistem gambut untuk memperbaiki dirinya, serta pengelolaan sumber daya gambut secara terbatas. Cara pandang maupun praktik baik pengelolaan lahan gambut yang ada pada masyarakat lokal Mantangai mampu menyeimbangkan antara moral ekonomi dengan moral ekolologis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

padaringan

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Padaringan adalah Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Pendidikan, Sosiologi dan Antropologi yang diterbitkan tiga kali setahun (Januari,Mei,dan September) oleh Program Studi Pendidikan Sosiologi yang memuat tentang aspek : (1) Hasil Penelitian,(2) Opini, resensi buku maupun info pendidikan, sosiologi serta ...