ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)
Vol 7 No 2 (2021): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) - Desember 2021

Perpindahan Promosi dari Offline ke Online Penjualan Produk Olahan Hui Cilembu Pada Usaha UMKM Kirihuci Selama Masa Pandemi Covid 19

Dewi Reniawaty (Politeknik LP3I)
Irwan Hermawan (Politeknik LP3I)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2021

Abstract

Dengan adanya transformasi tren belanja dari offline ke online membuat para pemilik usaha harus saling berbenah diri untuk mengatasi perubahan pola konsumsi pelanggan yang semakin cepat berubah. Sebagai seorang pelaku bisnis tentunya harus mengetahui kebutuhan apa saja yang diperlukan oleh para pelanggannya dengan memberikan inovasi-inovasi terbaru terhadap bisnisnya. Seperti yang dilakukan oleh UMKM Kirihuci saat sebelum Pandemi Covid, penjualan lebih banyak Offline sekarang harus gesit dalam pemasaran secara Online. Produk yang dijual oleh UMKM Kirihuci yaitu makanan ringan yang di olah dari Ubi Cilembu awalnya kemudian berkembang menggunakan bahan yang terbuat dari Talas, Ubi Kuningan, Susu Lembang dan Singkong. Namun kendala yang dihadapi yaitu Transformasi dari Offline ke Online di karenakan konsumen perlu untuk mencicipi terlebih dahulu rasa dari produk, baru konsumen akan memutuskan untuk melakukan pembelian. Nah apabila penjualan melalui Online konsumen tidak akan mengetahui bagaimana rasa nya karena tidak testfood, hanya melihat dari testimoni dari konsumen sebelumnya. Penulis menggunakan Metode penelitian kuantitatif.. Proses pengukuran adalah bagian yang sentral dalam penelitian kuantitatif karena hal ini memberikan hubungan yang fundamental antara pengamatan empiris dan ekspresi matematis dari hubungan-hubungan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara terstruktur menggunakan kuesioner..Hasil yang didapat jumlah penjualan meningkat karena masyarakat sekarang sudah familiar dengan media online.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

atrabis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

ATRABIS - Jurnal Administrasi Bisnis yang dikterbitkan oleh Program Studi Administrasi Bisnis berisi kajian hasil penelitian dosen-dosen di Program Studi tersebut. Kajian penelitian yang disusun menjadi sumber pengembangan pengetahuan khususnya di Program Studi Administrasi ...