Jurnal Keperawatan Jiwa (JKJ): Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Vol 9, No 4 (2021): November 2021

Faktor Yang Memengaruhi Kualitas Hidup Pada Masyarakat Selama Pandemi Covid-19

Triyana Harlia Putri (Program Studi Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Universitas Tanjungpura)
Zahwa Randa Salsabila (Program Studi Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2021

Abstract

COVID-19 menjadi berita yang mengkhawatirkan bagi seluruh negara di dunia. Dalam pengendaliannya pemerintah mengambil serangkaian tindakan yang termasuk penguncian. Sebagian besar negara yang terkena dampak dan berjuang dengan penyebaran pandemi COVID-19 dan memengaruhi kualitas hidup selama masa pandemi. Studi ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara faktor sosiodemografis dengan kualitas hidup masyarakat selama pandemi COVID-19. Penelitian bersifat kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional-Online. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner sosiodemografis dan WHOQOL pada 384 responden yang diambil dengan teknik purposive sampling. Untuk menguji korelasi digunakan uji Chi-Square. Hasil studi menunjukan kualitas hidup masyarakat baik 249 (64,8%), dengan uji korelasi menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara faktor sosiodemografis termasuk usia, gender, agama, suku, pekerjaan dan pendidikan dengan kualitas hidup masyarakat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JKJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Jiwa publishes articles in the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy groups, risks, and disorders. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge ...