Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 11, No 1 (2022)

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE PADA TEMA PRAJA MUDA KARANA DI KELAS III SD SWASTA ADVENT TIMBANG DELI

Mia Emlisa Sembiring (Unika Santo Thomas SU)
Ester Julinda Simarmata (Universitas Katolik Santo Thomas Medan, Indonesia)
Darinda Sofia Tanjung (Universitas Katolik Santo Thomas Medan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2022

Abstract

Hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik. Pada pretes diperoleh bahwa nilai rata-rata 52,66% dan tingkat ketuntasan secara klasikal sebesar 23,3%. Pada siklus I mengalami peningkatan setelah menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share dengan nilai rata-rata 71,16 dan tingkat ketuntasan secara klasikal sebesar 43,3%. Dan setelah tindakan yang dilakukan dan diberikan postes siklus II maka diperoleh sebanyak 22 siswa yang tuntas hasil belajarnya dan 8 orang siswa yang tidak tuntas dengan nilai rata-rata postes siklus II meningkat meningkat menjadi 81,33 dan tingkat ketuntasan klasikal mencapai 73,33%. Dari hasil yang diperoleh dan disimpulkan bahwa model Kooperatif Tipe Think Pair Shar) dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas III SD Swasta Advent Timbang Deli Tahun Pembelajaran 2020/2021. Berdasarkan hasil penelitian, maka guru disarankan untuk menggunakan model Kooperatif Tipe Think Pair Share karena terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa.  

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPFKIP

Publisher

Subject

Education Other

Description

Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Primary: Journal of Elementary Teacher Education) is a peer-reviewed journal on education and teacher training. This journal encompasses original research articles and review ...