Pengukuran konsumsi senergi listrik dilakukan alat yang disebut kWH meter. Ada dua jenis sstem KWH meter, prabayar dan pasca bayar. Untuk jenis KWH meter pasca bayar, montitoring data yang tertera pada KWH meter dilakukan secara manual oleh petugas PLN dari rumah ke rumah setiap bulan. Kendala yang sering terjadi adalah ketika petugas tidak dapat mengakses KWH meter karena pagar terkunci. Penelitian ini mengusulkan sistem monitoring KWH meter secara otomatis dengan yang dibangun berdasar system IoT (Internet of Things). Sistem ini membuat pembacaan stand KWH meter dapat dilakukan dari computer atau smartphone karena telah berbasis web. KWh meter yang digunakan adalah yang mendukung pembacaan data oleh mikrokontroller melalui protokol modbus. Hasil perancangan menunjukkan bahwa sistem mampu memperlihatkan nilai energi listrik, tegangan, dan frekuensi dapat dibaca secara real time melalui jaringan internet.
Copyrights © 2021