Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi semua manusia karena tanpa kesehatan yang baik, maka setiap manusia akan sulit dalam melaksanakan aktivitasnya sehari-hari. Berbagai tanaman obat ada di berbagai wilayah indonesia, terutama Jambi banyak ditemukan tanaman obat herbal. Salah satunya adalah pemanfaatan tanaman obat seperti daun sirih cina, jahe (Zingiber officinale), kulit kayu manis (Cinnamomum burmannii). Tanaman obat ini sangat berkhasiat untuk mencegah dan menurunkan masalah kesehatan masyarakat jika tepat pengolahan dan penggunaannya. Melalui kegiatan KKN dan Pengabdian kepada masyarakat, perguruan tinggi dapat berkontribusi dalam kesehatan masyarakat. Sebelum melakukan pengabdian masyarakat dilakukan survei awal di lingkungan RT.03 Kelurahan Suka Karya Kota Jambi. Kemudian melakukan pengambilan data melalui kuisioner kuantitatif. Hasil kegiatan menunjukkan terdapat peningkatan tentang pengetahuan cara pengolahan dan konsumsi obat herbal sebelum dan setelah adanya penyuluhan. Masyarakat juga paham tentang gejala dan penyakit yang berhubungan dengan penyakit hipertensi, diabetes dan masuk angin serta bagaimana cara pencegahan dan mengobatinya.
Copyrights © 2022