Diplomatika: Jurnal Kearsipan Terapan
Vol 4, No 2 (2021)

Pelaksanaan Penyusutan Arsip Inaktif di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bekasi

Sarindi Rembulan (Universitas Indonesia)
Nina Mayesti (Universitas Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2021

Abstract

Artikel ini membahas tentang penyusutan arsip inaktif di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bekasi (Disarpusda Kota Bekasi). Salah satu kegiatan yang dilakukan dalam pengelolaan arsip inaktif adalah penyusutan arsip. Penyusutan arsip dilakukan untuk mengurangi jumlah arsip di unit kerja dengan menilai arsip yang masih diperlukan dan memusnahkan arsip yang sudah tidak diperlukan lagi. Penelitian ini bertujuan untuk memberi gambaran mengenai pelaksanaan penyusutan arsip inaktif di Disarpusda Kota Bekasi. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif berbentuk studi kasus. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan penyusutan arsip inaktif di Disarpusda Kota Bekasi dilakukan dengan cara pemindahan arsip inaktif ke pusat arsip berdasarkan JRA serta penyerahan arsip statis ke LKD. Namun Disarpusda Kota Bekasi masih belum melaksanakan pemusnahan arsip karena tidak adanya anggaran. Sementara itu terdapat hambatan dalam penyusutan arsip yaitu kurangnya sosialisasi dan pembinaan dari LKD ke OPD mengenai pentingnya penyerahan arsip statis.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

diplomatika

Publisher

Subject

Library & Information Science Social Sciences

Description

Focusing on archives management, records management, and information and documentation management as it is viewed from the Indonesian perspective, Diplomatika provides a platform for the presentation, analysis, and criticism of provocative work, publishing articles that transcend disciplines and ...