Abstrak-Mythomania merupakan kecenderungan berbohong di mana penderitanya sering tidak sadar ketika sedang berbohong dan menceritakan khayalan yang ada di dalam kepalanya kepada orang lain. Pemahaman mengenai bentuk kepribadian mythomania masih jarang diketahui oleh masyarakat umum menjadi latar belakang penulisan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kepribadian dan penyebab mythomania yang dialami tokoh Atha. Untuk menjawab permasalahan ini akan digunakan pendekatan psikologi-sastra. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif-kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah novel Take Off My Shoes yang ditulis oleh Nay Sharaya (2015). Proses pengumpulan data menggunakan teknik baca-catat. Analisis data terbagi menjadi tiga bagian; mendeskripsikan penyebab gejala mythomania pada tokoh Atha, gejala-gejala yang dialami tokoh Atha, dan akibat mythomania yang terjadi pada tokoh Atha. Hasil penelitian yang diperoleh sebagai berikut. Pertama, kepribadian mythomania yang dialami tokoh Atha adalah bentuk kepribadian yang muncul secara batiniah akibat dari proses realitas kehidupan yang tidak dapat diterimanya. Kedua, kondisi sosial di sekitar tokoh Atha menjadi faktor pendukung ia menjadi terobsesi warna merah dan mythomaniac.
Copyrights © 2022