Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran)
Vol 6, No 2 (2022)

KENDALA ORANGTUA DALAM PELAKSANAAN BELAJAR DARING PADA MASA COVID-19 DI SD NEGERI 05 PERAWANG

Tiara Roza (Universitas Riau, Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
27 Mar 2022

Abstract

Artikel ini membahas sebuah penelitian mengenai seperti apa kendala orangtua dalam pelaksanaan belajar daring pada masa COVID-19 di SD Negeri 05 Perawang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif (deskriptif-kuantitatif). Sampel dalam penelitian ini adalah orangtua siswa SD Negeri 05 Perawang yang berjumlah 100. Hasil penelitian pada Indikator pertama kendala orangtua sebagai guru dirumah dengan persentase keseluruhan 70.76% yang tergolong tinggi. Indikator kedua adalah kendala orangtua sebagai fasilitator dengan persentase keseluruhan 69.20% yang tergolong tinggi. Indikator ketiga adalah kendala orangtua sebagai motivator dengan persentase keseluruhan 70.52% yang tergolong tinggi. Indikator keempat adalah kendala orangtua sebagai director dengan persentase keseluruhan 67.82% yang tergolong tinggi. Berdasarkan hasil rekapitulasi persentase tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa kendala orangtua dalam pelaksanaan belajar daring pada masa COVID-19 di SD Negeri 05 Perawang mencapai 69.58% dengan kategori tinggi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PJR

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) aims to develop and disseminate science and technology through the scientific article of research and study of concepts or theories as an effort to enrich the scientific knowledge in the field of education and teaching. Jurnal PAJAR (Pendidikan dan ...