Jurnal Edunitro
Vol. 1 No. 1 (2021): April Issue

Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Proyek terhadap Hasil Belajar Instalasi Listrik Bangunan Sederhana

Eka Anjas Datundugon (Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Manado)
Nontje Sangi (Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Manado)
Altje Wajong (Teknik Listrik Fakultas Teknik Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2021

Abstract

Abstrak — Rumusan masalah penelitian adalah apakah terdapat pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap hasil belajar instalasi listrik bangunan sederhana siswa SMK Negeri 2 Bitung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik uji – t yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap hasil belajar instalasi listrik bangunan sederhana siswa SMK Negeri 2 Bitung. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI Jurusan TITL, yang berjumlah 36 orang dan sampel penelitian yakni keseluruhan dari populasi yakni siswa kelas XI Jurusan TITL, yang berjumlah 36 orang. Kemudian sampel dibagi dalam dua kelompok, yakni kelompok eksperimen 18 siswa dan kelompok kontrol 18 siswa. Kesimpulan penelitian diperoleh t hitung lebih besar dari t tabel yakni t hitung = 5,063  t tabel = 2,050, sehingga hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap hasil belajar instalasi listrik bangunan sederhana siswa SMK Negeri 2 Bitung.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

edunitro

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Energy Other

Description

Jurnal Edunitro (E-ISSN 2776-284X dan P-ISSN 2776-2920) dikelola oleh Jurusan Pendidikan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Manado. Jurnal ini menyediakan sarana ilmiah terbuka bagi ilmuwan, akademisi, mahasiswa, guru dan praktisi industri untuk mempromosikan pengetahuan keahlian ...