JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 1 (2022): April 2022

Rancang Bangun Tempat Sampah Pintar sebagai Media Pembelajaran Sekolah

Herliza, Sari (Unknown)
Almasri, Almasri (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2022

Abstract

Maraknya kasus membuang sampah sembarangan dapat diatasi dengan melakukan pembiasaan mengenal jenis sampah dan membuang sampah pada tempatnya sesuai dengan jenis sampah tersebut. Pembiasaan sejak dini dapat dimulai dari dunia pendidikan dan menggabungkannya dengan teknologi yang sudah semakin berkembang, yaitu merancang Alat Tempat Sampah Pintar yang dapat membedakan jenis sampah sehingga dapat digunakan sebagai media pendidikan. Alat Tempat Sampah Pintar dikontrol oleh Arduino Uno dengan mikrokontroler ATMega328, Sensor Proximity sebagai pembeda jenis sampah, Sensor Laser dan Sensor LDR sebagai pendeteksi adanya sampah yang masuk, dan konveyor yang dijalankan oleh motor, serta output yang berupa teks dan audio dari LCD dan Modul ISD1820. Keseluruhan komponen bekerjasama dan terintegrasi sehingga dapat membedakan jenis sampah yang akan dideteksi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...