Daya Saing : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol. 8 No. 1 (2022): Dinamika Pemasaran, SDM, Keuangan, dan Kewirausahaan pada Berbagai Sektor di Er

PENGARUH MOTIVASI, KEPEMIMPINAN, DAN PELATIHAN TERHADAP PENERAPAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KINERJA PEGAWAI PADA KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI RIAU

Meyrisca, Wella (Unknown)
Sasmita, Jumiati (Unknown)
Maulida, Yusni (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor Motivasi, Kepemimpinan, dan Pelatihan terhadap Penerapan Teknologi Informasi dan pengaruhnya terhadap Kinerja pegawai Kementerian Agama Provinsi Riau. Populasi penelitian ini adalah pegawai Kementerian Agama Provinsi Riau, penelitian ini menggunakan pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS 21.0 untuk menguji reliabilitas, uji validitas, uji parsial (uji T) dan uji simultan (uji F) dengan uji path analysis. Populasi penelitian ini sebanyak 152 orang pegawai dengan jumlah Sampel Penelitian 110 pegawai di wilayah kerja Kementerian Agama Provinsi Riau. Hasil penelitian ini menunjukkan Motivasi, Kepemimpinan, dan Pelatihan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai. Artinya semakin tingginya motivasi dalam diri seseorang dan semakin banyaknya pelatihan yang diikuti dengan serius dalam pelatihan dan semakin baiknya kepemimpinan maka kinerja pegawai akan baik dalam mewujudkan tujuan organisasi pada Kementerian Agama Provinsi Riau.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

dayasaing

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Other

Description

Jurnal Daya Saing (Online ISSN: 2541-4356 | Print ISSN : 2407-800X) published by Komunitas Manajemen Kompetitif. This journal published thrice in February, June and October. It contain the articles such as scientific papers (research and non-research), analytical studies, theoretical applications ...