Jurnal Pendidikan Matematika Raflesia
Vol 7, No 1 (2022)

Eksplorasi Etnomatematika pada Balai Adat Melayu

Khairunnisa Khairunnisa (Unknown)
Siti Salamah Br Ginting (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan memvariasikan pembelajaran dengan menghubungkan matematika dan budaya yang disebut sebagai etnomatematika. Penelitian berfokus pada salah satu benda dari prosesi adat istiadat yaitu Balai pada pernikahan Melayu di Sumatera Utara.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan pendekatan secara etnografi yang menganalisa dan menggambarkan sebuah budaya setempat berdasarkan fakta yang didapatkan di lapangan. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa pada Balai adat Melayu terdapat berbagai terapan dari konsep ilmu matematika seperti; (1) mengukur kayu untuk membentuk balai, (2) merancang bangun yang sesuai dilakukan dengan menyusun setiap tingkatan balai, (3) konsep himpunan yang terbukti bahwa terdapat beberapa variasi isian balai sesuai dengan selera pihak yang berhajatan, dan (4) kajian konsep geometri terdapat pada bagian balai dan ornamen pendukung balai yang erat hubungannya dengan bentuk-bentuk geometri.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpmr

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Matematika Reflesia telah memiliki P-ISSN: 2548-4435 (Media Cetak) dan E-ISSN : 2615-8752 (Media Online) yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu, yang memuat artikel-artikel yang berisi tentang hasil-hasil penelitian, telaah/tinjauan ...