Tujuan studi:Tujuan penelitian ini untuk mengetahui “Hubungan Kekerasan Seksual Dengan Kesehatan Mental Pada Remaja Sekolah Menengah Pertama Selama Pandemo Covid-19 Di Kecamatan Sungai Kunjang Samarinda” Metodologi:Penelitian ini adalah penelitian jenis survey menggunakan kuantitatif dalam bentuk kuesioner google form dan menggunakan pendekatan cross sectional. Hasil:Diperoleh hasil pada penelitian ini yaitu terdapat adanya hubungan yang signifikan pada kekerasan seksual dengan kesehatan mental dengan p-value 0,000 yang berarti hipotesis nol ditolak. Manfaat: Manfaat dari penelitian ini adalah bagi institusi dapat dijadikan bahan referensi bagi pihak-pihak yang memerlukan sebagai contoh bahan penelitian mengenai Hubungan Kekerasan Seksual Dengan Kesehatan Mental Pada Remaja Sekolah Menengah Pertama Selama Pandemi Covid-19 Di Kecamatan Sungai Kunjang Samarinda.
Copyrights © 2022