Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif dengan strategi Team Games Tournament (TGT) pada mata pelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain one group pretest postest. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa tunarungu kelas IV berjumlah 8 orang. Berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan Uji Wilcoxon diperoleh kesimpulan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif dengan strategi TGT berpengaruh positif terhadap peningkatan hasil belajar matematika pada siswa tunarungu. Artinya bahwa model tersebut dapat dijadikan salah satu pilihan utama guru dalam upaya peningkatan hasil belajar matematika pada siswa tunarungu.Kata kunci: kooperatif, TGT, matematika, tunarungu
Copyrights © 2014