Litera
Vol 14, No 2: LITERA OKTOBER 2015

BUKU AJAR BAHASA INDONESIA BERBASIS JENDER SEBAGAI MEDIA PENGEMBANGAN KARAKTER SISWA

Lilik Wahyuni (FISH IKIP Budi Utomo Malang)
Endang Sumarti (FISH IKIP Budi Utomo Malang)
Rokhyanto Rokhyanto (FISH IKIP Budi Utomo Malang)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2015

Abstract

AbstrakPenelitian pengembangan ini bertujuan menghasilkan buku ajar bahasa Indonesiaberbasis jender yang difokuskan pada: (1) karakter yang dikembangkan dalam bukuajar bahasa Indonesia berbasis jender, (2) materi pembelajaran bahasa Indonesia berbasisjender, dan (3) struktur buku ajar bahasa Indonesia berbasis jender. Rancangan penelitianmenggunakan model Dick, Carey, dan Carey yang dimodifikasi berdasarkan keperluanpengembangan. Hasil penelitian sebagai berikut. Pertama, karakter yang dikembangkandalam buku ajar bahasa Indonesia berbasis jender adalah siswa yang mampu mengakses,berpartisipasi, mengontrol, memanfaatkan praktik kehidupan tanpa membedakan jeniskelamin. Kedua, materi pembelajaranbahasa Indonesia berbasis jender dikembangkansesuai dengan nilai-nilai jender dan nilai-nilai matapelajaran bahasa Indonesia. Ketiga,struktur buku ajar bahasa Indonesia berbasis jender harus memperhatikan: (1) strukturtampilan, (2) struktur bahasa, (3) keterpahaman,(4) struktur stimulan, (5) struktur teks(keterbacaan), dan (6) struktur materi instruksional.Kata kunci: buku ajar, berbasis jender, karakter, materi pembelajaran

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

litera

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

LITERA is a high quality open access peer reviewed research journal that is published by Faculty of Languages and Arts, Universitas Negeri Yogyakarta. LITERA is providing a platform for the researchers, academicians, professionals, practitioners, and students to impart and share knowledge in the ...