Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
Vol. 6 No. 1 (2018)

IMPLEMENTASI KOOPERATIF STAD UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR TEKNIK DASAR PUKULAN PENCAK SILAT

I Made Sukma Satriana (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar teknik dasar pukulan (lurus, samping dan sangkol) pencak silat melalui Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Studennt Teams Achievement Division (STAD) Penelitian ini tergolong penelitian tindakan kelas. Dengan bentuk guru sebagai peneliti. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A yang berjumlah 25 orang. Data dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif. Data aktivitas belajar pada siklus I secara klasikal adalah 6,96 pada kategori cukup aktif dan hasil belajar pada siklus I mencapai 64,0%. Pada siklus II, aktivitas belajar secara klasikal adalah 8,2 pada kategori aktif, hasil belajar mencapai 88%. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan disimpulkan bahwa aktivitas dan hasil belajar teknik dasar pukulan pencak silat meningkat melalui implementasi model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas VIII A SMP Negeri 2 Susut tahun pelajaran 2016/2017. Disarankan kepada guru penjasorkes untuk mengimplementasikan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dalam proses pembelajaran

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JJP

Publisher

Subject

Education Health Professions

Description

Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan Undiksha, adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh jurusan Penjaskesrek, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Pendidikan Ganesha. Jurnal ini bertujuan untuk mewadahi artikel-artikel hasil penelitian dan hasil pengabdian masyarakat dibidang ...