WIDYATAMA
Vol 19, No 1 (2010)

Vaksinasi Anthrax di Indonesia

Yakin, Engkus Ainul (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2013

Abstract

Vaksinasi Anthrax di Indonesia Engkus Ainul Yakin Fakultas Pertanian, Universitas Veteran Bangun Nusantara, Jl. Letjen Sujono Humardani No. 1 Sukoharjo 57521 Telp. 0271 593156, fax 0271 591065  Abstrak Anthrax atau radang limpa adalah penyakit menular pada sapi yang paling berbahaya. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Bacilllus anthracis bersifat akut atau perakut pada bebagai jenis ternak: ruminansia, kuda, babi, berbagai jenis hewan liar, kelinci, marmot dan burung unta. Salah satu cara pengendalian penyakit anthrax ini adalah dengan melalui vaksinasi. Hasil dari vaksinasi terhadap sapi cukup memuaskan dengan menurunnya jumlah sapi yang mati karena penyakit anthrax secara signifikan. Namun demikian berbeda hasilnya pada kambing dan domba. Pada hewan-hewan ini terjadi efek Post vaccinal yang dampaknya malah dapat menimbulkan kematian pada hewan-hewan tersebut. Keberhasilan program vaksinasi anthrax sangat dipengaruhi oleh status hewan, vaksin yang dipergunakan serta cara pemberian vaksin termasuk dosis yang diberikan. Kata-kata Kunci: Anthrax, Vaksinasi, Sapi, Kambing,, Domba

Copyrights © 2010