Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK)
Vol 2 No 2 (2014)

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR AKUNTANSI BERBENTUK KOMIK DIGITAL PADA MATERI SIKLUS AKUNTANSI PERUSAHAAN DAGANG

JOKO TRIONO (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Aug 2014

Abstract

Tujuan penelitian pengembangan ini adalah untuk menghasilkan produk berupa bahan ajar akuntansi berbentuk komik digital pada materi siklus akuntansi perusahaan dagang ayat jurnal penyesuaian yang layak untuk siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Kebomas Gresik; Mengetahui kelayakan produk bahan ajar akuntansi berbentuk komik digital; dan Mengetahui respon siswa mengenai bahan ajar akuntansi berbentuk komik digital. Model pengembangan yang digunakan yaitu model pengembangan Thiagarajan, Semmel dan Semmel yaitu Four D Models (4-D Models) yang terdiri dari define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan disseminate (penyebaran). Namun dalam penelitian disseminate (penyebaran) tidak dilakukan dikarenakan terbatasnya waktu dan biaya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket. Data yang diperoleh adalah data kuantitatif dan data kualitatif. Hasil penelitian diperoleh skor persentase 76.18% dari ahli bahan ajar, 86.50% dari ahli materi, dan 86% dari hasil uji coba terbatas. Sehingga dapat disimpulkan bahwa bahan ajar akuntansi berbentuk komik digital pada materi siklus akuntansi perusahaan dagang ayat jurnal penyesuaian sangat layak digunakan. Kata Kunci: Bahan Ajar Akuntansi, Komik Digital, Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang Ayat Jurnal Penyesuaian

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jpak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Pendidikan Akuntansi(JPAK) adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran dalam bidang pendidikan akuntansi, ilmu akuntansi, keuangan dan perbankan. Jurnal Pendidikan Akuntansi menerima manuskrip penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif, mixed method, Penelitian ...