Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK)
Vol 6 No 1 (2018)

Pengaruh Penggunaan Modul Pembelajaran Akuntansi, Intensitas Praktikum Akuntansi dan Motivasi Terhadap Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Akuntansi Perusahaan Dagang Kelas XI di SMK Negeri 10 Surabaya




Article Info

Publish Date
24 Aug 2018

Abstract

Hasil belajar akuntansi merupakan indikator keberhasilan siswa dalam proses pembelajaran. Hasil belajar yang optimal dapat tercapai jika pembelajaran dilaksanakan dengan baik. Namun kenyataan yang ada, walaupun siswa mendapat perlakuan yang sama saat pembelajaran, siswa mendapatkan hasil belajar yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan modul pembelajaran akuntansi, intensitas praktikum akuntansi dan motivasi terhadap hasil belajar mata pada pelajaran akuntansi perusahaan dagang kelas XI di SMK Negeri 10 Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Pengambilan sampel dengan teknik proportional random sampling. Sampel yang diambil berjumlah 97 siswa kelas XI Akuntansi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data, menunjukkan bahwa (1) Penggunaan modul pembelajaran akuntansi, intensitas praktikum akuntansi dan motivasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar pada mata pelajaran akuntansi perusahaan dagang kelas XI di SMK Negeri 10 Surabaya; (2) Penggunaan modul pembelajaran akuntansi berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar; (3) Intensitas praktikum akuntansi berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar dan (4) Motivasi berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar. Kata Kunci: penggunaan modul, intensitas praktikum, motivasi dan hasil belajar

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jpak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Pendidikan Akuntansi(JPAK) adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran dalam bidang pendidikan akuntansi, ilmu akuntansi, keuangan dan perbankan. Jurnal Pendidikan Akuntansi menerima manuskrip penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif, mixed method, Penelitian ...