Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan
Vol 11, No 2 (2022): Volume 11 Nomor 2 Tahun 2022

Kontribusi Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Motivasi Kerja terhadap Keprofesionalan Guru SMK Swasta di Kota Padang

Wempi Saputra (Universitas Negeri Padang)
Syahril Syahril (Administrasi Pendidikan, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
21 May 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang kontribusi kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja secara bersama-sama terhadap keprofesionalan guru SMK Swasta di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional, dengan jumlah populasi sebanyak 424 orang guru dan sampel sebanyak 124 orang dari total populasi yang diambil dari guru SMK Swasta di Kota Padang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Stratified Proportional Random Sampling dan untuk menentukan besaran ukuran sampel menggunakan rumus Cochran. Jenis data yang digunakan yakni data primer dan sekunder. Sumber data berasal dari jumlah guru,  karakterik dan sebagainya. Teknik analisis yang digunakan dengan skor rata-rata (Mean) untuk deskripsi data, uji persyaratan yakni uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinearitas. Kemudian uji hipotesis dengan regresi linear sederhana, regresi linear berganda. Hasil penelitian menyebutkan bahwa kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja secara bersama-sama memberikan kontribusi terhadap keprofesionalan guru sebesar 43,3%, hal ini menjelaskan semakin baiknya kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja berdampak terhadap semakin baiknya keprofesionalan guru dalam melaksanakan tugas sesuai dengan bidang masing-masing. Tingkat pencapaian responden untuk variable kepemimpinan kepala sekolah sebesar 83 % dan berada pada kategori baik, tingkat pencapaian pada variabel motivasi kerja sebesar 88,3 % dan berada pada kategori baik, dan tingkat pencapaian responden untuk variabel keprofesionalan guru sebesar 84,64 % berada pada kategori baik. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bahana

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan (JBMP) is a scientific journal in the field of Management and Education. This journal is published twice editions published a year. JBMP published by Educational Adminstration, Faculty of Educational Science at Padang State University collaboration with Ikatan ...