Jurnal Inovasi Penelitian
Vol 3 No 1: Juni 2022

NILAI SOSIAL BERBASIS GENDER DALAM PEMBELAJARAN BAHASA

Ni Wayan Eminda Sari (Universitas Mahasaraswati Denpasar)
Ida Ayu Made Wedasuwari (Universitas Mahasaraswati Denpasar)
Dewa Gede Bambang Erawan (Universitas Mahasaraswati Denpasar)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2022

Abstract

Tulisan ini merupakan studi kualitatif yang bertujuan untuk menjelaskan wujud nilai sosial berbasis gender dalam pembelajaran bahasa. Dalam hal ini, wujud dan strategi nilai sosial dalam pelaksanaan pembelajaran bahasa tercermin dalam wacana kelas. Pengambilan data menggunakan teknik observasi langsung, dokumentasi, dan wawancara dengan informan yaitu dua guru laki-laki dan perempuan dan siswa laki-laki dan perempuan kelas XI SMA (SLUA) Saraswati 1 Denpasar. Penelitian menunjukkan bahwa: (1) bentuk nilai sosial berbasis gender dalam pembelajaran bahasa meliputi mampu bekerja sama, toleransi, dan membangun komunikasi yang komunikatif, (2) strategi penyampaian nilai sosial berbasis gender dalam pembelajaran bahasa meliputi pembiasaan, penugasan, pelibatan, dan keteladanan. Manfaat penelitian ini adalah memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada guru dan siswa mengenai penerapan nilai sosial pada pembelajaran dengan memperhatikan aspek gender siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Social Sciences

Description

"JIP” for JURNAL INOVASI PENELITIAN, published by Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram. Published in two formats, print and online, ISSN: 2722-9475 and the online version of ISSN 2722-9467, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: 1. Culture (a ...