JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 10 No 2 (2022): Vol. 10 No. 2. 2022

PERAN MAHASISWA DALAM PERJUANGAN MELAWAN COVID-19 DI INDONESIA MELALUI KONSEPSI ASTAGATRA DITINJAU DARI KARAKTER BANGSA & BELA NEGARA

Yoga Rosmanto (Unknown)
Djayeng Tirto Soedarsono (Unknown)
I Gede Sumertha (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Apr 2022

Abstract

Pandemi Covid-19 di Indonesia terus saja meningkat secara signifikan dari hari ke hari. Signifikansi peningkatan yang terkonfirmasi mencapai 31.867 orang, 4.032 orang dirawat, kemudian 12.511 orang meninggal dunia, serta 285.325 orang sembuh. Hal tersebut berdampak pada berbagai sektor di Indonesia seperti sektor yang paling berdampak yaitu sektor kesehatan, ekonomi, pariwisata, dan pendidikan. Berdasarkan hal tersebut maka perlu adanya peran serta dari berbagai lapisan masyarakat salah satunya adalah peran dari mahasiswa sebagai salah satu pemuda bangsa yang dapat menerapkan Tri Dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian masyarakat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan penelitian kualitatif. Data yang diperoleh melalui penelitian terdahulu dalam bentuk buku, jurnal, artikel ilmiah, dan berita dari situs-situs resmi. Peran dan implementasi para mahasiswa di Indonesia dapat melalui analisis astagatra meliputi trigatra dan pancagatra serta melalui penerapan karakter bangsa dan bela negara. Peran serta mahasiswa dapat dilakukan dengan dua cara yaitu cara yang tidak terlihat dan cara terlihat. Cara yang tidak terlihat dilakukan dengan menuangkan gagasan-gagasan atau konsep-konsep secara kreatif, efektif, dan efisien dalam menghadapi ancaman Covid-19. Cara yang terlihat yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan yang sudah di gagas oleh pemerintah, bergabung sebagai relawan Covid-19 baik secara swadaya maupun bergabung dengan lembaga atau instansi yang terkait

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...