Jurnal Al Ulum: LPPM Universitas Al Washliyah Medan
Vol. 9 No. 1 (2021): Jurnal Al Ulum

PEMBUATAN MINYAK KELAPA DENGAN ENZIM PAPAIN DALAM PENGOLAHAN DAGING RENDANG

Masdania Zurairah (Universitas Al Azhar)
Muhammad Adam (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Abdul Azis Syarif (Universitas Al Azhar)
Zaharuddin Zaharuddin (Universitas Al Azhar)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2021

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memperoleh cara pengolahan minyak kelapa yang ada di kebun rumah tahfiz Khalifah Aulia. Pengolahan minyak kelapa ini dilakukan dengan proses pemanasan. Santan kelapa yang diperoleh dibagi dua dengan cara, satu bagian santan kelapa tanpa menggunakan enzim papain ekstrak daun papaya dan satu bagian lagi ditambah dengan enzim papain ekstrak daun pepaya. Kedua bagian santan kelapa ini masing masing dipanaskan di dalam dua kuali yang berbeda dengan menggunakan api sedang. Hasil minyak kelapa yang diperoleh dimana volume minyak kelapa yang ditambah enzim papain ekstrak daun papaya lebih banyak dibandingkan dengan minyak kelapa tanpa penambahan enzim papain ekstrak daun papaya. Selanjutnya warna minyak kelapa dengan enzim papain ekstrak daun papaya lebih kuning gelap dibandingkan dengan warna minyak kelapa tanpa enzim papain ekstrak daun papaya yaitu kuning muda. Penggunaan hasil minyak kelapa ini digunakan dengan masing masing untuk bahan makanan pengolahan daging rendang. Hasil yang diperoleh lebih enak dan gurih rendang yang mengandung minyak kelapa dengan enzim papain ekstrak daun papaya dibanding dengan daging rendang tanpa enzim papain ekstrak daun pepaya

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

alulum

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Al Ulum: LPPM Universitas Al Washliyah Medan (P-ISSN: 2338-5391, E-ISSN: 2655-9862) is peer-reviewed journal publishes twice in the year (January and July) by Universitas Al Washliyah, Medan. The focus of journal is to publish current original research on Science and Technologi. publish ...