Journal of Medical Science; Jurnal Ilmu Medis Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin, Banda Aceh
Vol 3 No 1 (2022): Journal of Medical Science

Hubungan Kualitas Hidup dengan Gambaran Ekokardiografi Tenaga Kesehatan dengan Long COVID

Novita (Unknown)
Maha Fitra ND (Unknown)
Tjut Farahiya Hadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2022

Abstract

Tenaga kesehatan merupakan salah satu populasi terbanyak yang terinfeksi COVID-19. Banyak tenaga kesehatan mengalami long COVID, yang paling banyak dirasakan adalah kelelahan dan nyeri otot. Hal ini sangat berdampak bagi kualitas hidup tenaga kesehatan sendiri dan pelayanan rumah sakit. COVID-19 selain menyerang sistem respirasi, juga menyerang sistem kardiovaskular. Ekokardiografi adalah pemeriksaan non invasif untuk menilai struktur dan fungsi jantung. Gambaran ekokardiografi berpengaruh dengan kualitas hidup. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kualitas hidup dan gambaran ekokardiografi pada tenaga kesehatan dengan long COVID. Dilakukan ekokardiografi terhadap 31 tenaga kesehatan dengan long COVID, didapatkan hasil satu sampel dengan kualitas hidup buruk tetapi hasil ekokardiografi normal. Dua sampel dengan kualitas hidup buruk dan hasil ekokardiografi abnormal, dan 28 sampel dengan kualitas hidup baik dan ekokardiogradi normal. Dari hasil peneilitian dapat disimpulkan terdapat hubungan antara kualitas hidup dengan gambaran ekokardiografi tenaga kesehatan dengan long COVID.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMS

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal of Medical Science (JMS; Jurnal Ilmu Medis Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin, Banda Aceh) ISSN 2721-7884 diterbitkan oleh Divisi LITBANG Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin, Banda Aceh sejak bulan April 2020. Journal of Medical Science terbit dua kali dalam setahun yaitu pada Bulan ...