Meningkatnya penularan virus corona di Indonesia kiat meningkat seiring banyaknya masyarakat mengabaikan protokol kesehatan COVID-19 sebagaimana yang diamanatkan oleh pemerintah untuk melakukan langkah 3 M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak dan/atau menghindari kerumunan) sebagai upaya mencegah sekaligus memutus rantai penularan COVID-19. Oleh karena itu saya tertarik untuk membuat dan mengimplementasikan upaya tersebut dengan membuat alat cuci tangan yang bekerja secara otomatis dengan memanfaatkan sensor ultrasonik sebagai pendeteksi obyek tangan dan menggunakan Raspberry Pi 3 sebagai pengendali utama. Alat ini mampu menyesuaikan diri dengan kebutuhan pengguna berdasarkan posisi obyek pengguna saat pertama kali dimasukan ke dalam alat dan jarak pada obyek. Karena alat ini bekerja secara otomatis, hal ini dapat menurunkan aktivitas sentuhan pada fasilitas umum ketika mencuci tangan sistem alat yang terkoneksi dengan Internet of Things (IoT) dapat menghubungkan riwayat pengguna mesin cuci tangan melalui aplikasi Telegram dan terekam pada sistem database. Kata kunci : cuci tangan, protokol kesehatan, raspberry pi, sensor ultrasonik, telegram.
Copyrights © 2021