Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika
Vol 7, No 2 (2017): Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika

Pengembangan Instrumen Penilaian Autentik Pada Pembelajaran IPA Berbasis Proyek Untuk Siswa SMP/MTs Kelas VII

Isna Nur Fityana (Pendidikan Sains FKIP UNS)
Sarwanto Sarwanto (Pendidikan Sains FKIP UNS)
Sugiyarto Sugiyarto (FMIPA UNS)



Article Info

Publish Date
18 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menganalisis kelayakan instrumen penilaian autentik pada pembelajaran IPA berbasis proyek untuk siswa SMP kelas VII. Metode penelitian ini mengacu pada model 4-D oleh Thiagarajan yang terdiri dari empat tahapan yaitu: tahap define, tahap design, tahap develop, dan tahap disseminate. Tahap define dilakukan dengan teknik angket, wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa instrumen penilaian autentik layak digunakan. Validasi isi pedoman penilaian sebesar 3,65 dan validasi isi lampiran perangkat pembelajaran sebesar 3,58. Hasil uji coba skala kecil menghasilkan reliabilitas tes pengetahuan sebesar 0,23. Hasil uji coba skala besar menghasilkan reliabilitas instrumen penilaian sikap ilmiah sebesar 0,782; reliabilitas instrumen penilaian pengetahuan sebesar 0,58; reliabilitas instrumen penilaian keterampilan sebesar 0,733. Hasil tahap penyebaran menghasilkan reliabilitas tes pengetahuan sebesar 0,83; respon penilaian sikap ilmiah 3,65; respon penilaian keterampilan 3,80. Kesimpulan dari penelitian ini adalah instrumen yang dikembangkan layak digunakan dalam pembelajaran IPA.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jmpf

Publisher

Subject

Education Physics

Description

The scope of the articles published in Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika (JMPF) deal with a broad range of topics in the fields of physics learning education, learning technologies, assesment of physics education and another section related method of learning in physics education. Physics ...