Jurnal Ilmu Politik dan Pemerintahan
Vol 1, No 2 (2013): (Januari) Jurnal Ilmu Pemerintahan dan Politik

Demokrasi dalam Pandangan Zainal Abidin Ahmad

Ahmad Sabiq (Universitas Jenderal Soedirman)
Syah Firdaus (Universitas Jenderal Soedirman)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2012

Abstract

Pandangan Zainal Abidin Ahmad tentang demokrasi tampak dipengaruhi oleh ide demokrasi parlementer Barat dan sekaligus prinsip-prinsip ajaran Islam. Terkait dengan Islam ia berpandangan bahwa Islam adalah agama demokratis bahkan merupakan pionir dari demokrasi parlementer. Pemikiran politiknya pada masa itu relatif radikal dan menempatkannya di luar arus utama teori politik Islam yang ada. Pertama, ia sepenuhnya menerima kedaulatan rakyat sementara banyak pemikir lain yang masih mempertahankan pentingnya kedaulatan Tuhan. Kedua, ia menawarkan syarat yang sederhana untuk menjadi wakil rakyat. Ketiga, ia mengkritisi konsep perbedaan warga Negara dalam dzimmi dan non dzimmi serta menginterpretasikannya dalam cara berfikir baru yang lebih egaliter dan demokratis.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jipp

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Artikel yang ditulis pada Jurnal Ilmu Politik dan Pemerintahan berupa hasil penelitian (empirical/original article) baik empirik maupun kajian teoritik yang mengangkat isu-isu politik dan pemerintahan. Publikasi yang ditampilkan pada Jurnal Ilmu Politik dan Pemerintahan diharapkan dapat memperkaya ...