Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha
Vol. 10 No. 1 (2022): April

Dampak Permainan Tradisional Ngadu Kaleci terhadap Sosial Emosional Anak Usia Dini

Nuriyah, Ai Siti (Unknown)
Muslihin, Heri Yusuf (Unknown)
Sumardi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta-fakta yang peneliti temukan di lapangan mengenai kondisi pencapaian perkembangan sikap sosial dan emosional anak usia dini yang belum optimal serta permainan tradisonal yang mulai ditinggalkan seiring perkembangan zaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat permainan tradisional ngadu kaleci terhadap perkembangan aspek sikap sosial emosional anak usia dini dan juga agar permainan tradisional ngadu kaleci tidak mengalami kepunahan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subjek yang dilibatkan adalah anak usia lima sampai enam tahun sebanyak lima orang anak. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan wawancara terstruktur, observasi terstruktur, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis model interaktif dari Miles dan Huberman. Adapun tahapan model interaktif yang dimaksud, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap sosial emosional anak muncul atau berkembang saat melakukan permainan tradisional ngadu kaleci, seluruh indikator sosial emosional anak berkembang dengan optimal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JJPAUD

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha is an open access peer-reviewed scientific journal published by Jurusan Pendidikan Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha. The journal publishes different kinds of scientific articles based on the field research and program in the area ...