JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Analisis Dampak Fresh Morning terhadap Karakter Religius di SMPIT Al-Irsyad Al-Islamiyyah Karawang

Indah Sri Wahyuni (Program Studi Pendidikan Agama Islam, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Tajudin Noor (Program Studi Pendidikan Agama Islam, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Abdul Kosim (Program Studi Pendidikan Agama Islam, Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2022

Abstract

Fresh Morning merupakan salah satu kegiatan pembiasaan di pagi hari sebelum memulai pembelajaran yang bertujuan untuk membentuk karakter positif. Fresh Morning yang dilakukan setiap hari secara rutin dan berulang-ulang akan memberikan kebiasaan pada perilaku siswa diantaranya didalam menerapkan suatu perilaku positif yang diajarkan agar diterapkan dengan baik dalam kehidupan sehari-hari. Mengingat bahwa penanaman karakter yang paling kuat adalah dengan melalui pembiasaan yang diamalkan sejak dini terutama dalam pembentukan karakter religius di sekolah. Karakter religius sangat penting dimiliki oleh setiap siswa. Pada hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa di SMPIT Al-Irsyad Al-Islamiyyah Karawang terutama siswa kelas 8 Makkah telah menerapkan karakter religius dengan kesadaran masing-masing serta adanya kegiatan Fresh Morning telah memberikan dampak positif pada karakter siswa. Selain itu terdapat beberapa faktor penyebab lunturnya nilai religius dan peran guru dalam membimbing siswa sangat penting. Berdasarkan paparan data tersebut peneliti memperoleh data dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi dengan teknik analisis data berupa observasi, dokumentasi, dan wawancara.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...