Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fungsi sufiks bahasa Melayu Riau dialek Kuantan Singingi subdialek Benai. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Kuantan Singingi Kecamatan Benai. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik simak, libat dan cakap. Dalam penelitian ini data diabsahkan mengunakan teknik tringulasi sumber. Adapun fungsi sufiks bahasa Melayu Riau dialek Kuantan Singingi subdialek Benai terdapat 7 macam fungsi yaitu (1) fungsi membentuk kata verba transposisi dari kata nomina, (2) fungsi membentuk kata verba transposisi dari kata ajektiva, (3) fungsi membentuk kata verba dari kata verba, (4) fungsi membentuk kata nomina transposisi dari kata ajektiva, (5) fungsi membentuk kata nomina transposisi dari kata verba, (6) fungsi membentuk kata nomina dari kata nomina, dan (7) fungsi membentuk kata verba transposisi dari kata numeralia.
Copyrights © 2022