JUPE : Jurnal Pendidikan Mandala
Vol 7, No 2 (2022)

KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS PBL

Nina Faoziyah (Politeknik Muhammadiyah Tegal)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa pada materi trigonometri masih menjadi suatu masalah yang harus diperhatikan. Guru sebagai pengajar hendaklah menggunakan beraneka macam model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas X-Multimedia 2 SMK Muhammadiyah Kota Tegal melalui model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) pada materi trigonometri. Dalam Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK)  yang terdiri dari dua siklus dan setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X-Multimedia 2 SMK Muhammadiyah Kota Tegal tahun ajaran 2019/2020 yang berjumlah 32 orang. Teknik pengumpulan  data meliputi tes kemampuan pemecahan masalah dan observasi. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Dari penelitian didapatkan hasil bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa meningkat. Pada siklus kesatu, terdapat 12 siswa yang berhasil mencapai KKM (37,5%), pada siklus kedua jumlah siswa yang mencapai KKM meningkat menjadi 25 siswa (78%).  Berdasarkan hasil pencapaian siswa yang mencapai KKM pada siklus kesatu dan kedua, maka kemampuan pemecahan masalah matematis siswa meningkat sebesar 40,5% dari siklus satu  ke siklus dua.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JUPE

Publisher

Subject

Education

Description

The Mandala Education Journal is an educational scientific research article and the results of Social research, Science, Politics, and the results of literature ...