Jurnal Kacapuri : Jurnal Keilmuan Teknik Sipil
Vol 5, No 1 (2022): JURNAL KACAPURI : JURNAL KEILMUAN TEKNIK SIPIL (Edisi Juni 2022)

ANALISIS PERCEPATAN DENGAN METODE CRASHING PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG X DI BANJARMASIN

Eliatun Eliatun (Program Studi Teknik Sipil)
Darmansyah Tjitradi (Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2021

Abstract

Tulisan ini merupakan hasil penelitian yang dilakukan terhadap pelaksanaan Proyek Pembangunan Gedung X di kota Banjarmasin yang memerlukan pengerjaan yang cepat  sesuai dengan permintaan pemilik, agar gedung tersebut dapat segera difungsikan.Metode yang digunakan untuk percepatan proyek ini adalah hanya penambahan jam kerja/lembur, dengan waktu 1 jam kerja/lembur, 2 jam kerja/lembur, dan 3 jam kerja/lembur agar diperoleh efisiensi biaya dan waktu yang optimum. Percepatan waktu proyek ini dianalisis menggunakan metode crash dengan membandingkan penambahan jam kerja/lembur  pada Proyek Pembangunan Gedung X di kota Banjarmasin.Pembangunan proyek diselesaikan dengan durasi normal 72 hari dan biaya sebesar Rp. 298,406,300.00. Setelah dilakukan percepatan waktu proyek, maka diperoleh waktu percepatan optimum pada penambahan 3 jam kerja/lembur dengan durasi 58 hari dan biaya sebesar Rp. 370,806,300.00. Kata kunci : Metode Crash, Percepatan Waktu, Analisis Penambahan Jam Kerja

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jurnalkacapuri

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

JURNAL KACAPURI terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Diterbitkan oleh Program Studi (S-1) Teknik Sipil Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari. Redaksi menerima sumbangan artikel ilmiah dari para peneliti, pendidikan dan pemerhati masalah-masalah atau scope and ...