Psikobuletin: Buletin Ilmiah Psikologi
Vol 1, No 3 (2020): Psikobuletin: Buletin Ilmiah Psikologi

Pengaruh Tingkat Pengangguran dan Kemiskinan Di Indonesia Sebelum dan Saat Covid-19 dengan Path Analysis

Muhammad Marizal (Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2022

Abstract

Salah satu permasalahan disetiap negara yang hingga saat ini masih menjadi sorotan dan persoalan yaitu kemiskinan. Permasalahan kemiskinan dihadapi oleh setiap negara di dunia, baik negara maju maupun negara berkembang, akan tetapi permasalahan yang dialami tiap negara berbeda-beda. Indonesia termasuk negara berkembang yang sejak lama sudah mengalami masalah kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung dari pertumbuhan ekonomi, tingkat pendidikan, IPM, investasi, jumlah penduduk terhadap pengangguran dan kemiskinan. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data BPS Indonesia tahun 2019 dan 2020 dengan menggunakan metode analisis jalur (path analysis). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada tahun 2019 tingkat pendidikan dan jumlah penduduk memiliki pengaruh langsung terhadap pengangguran. Pertumbuhan ekonomi, jumlah penduduk dan pengangguran memiliki pengaruh terhadap kemiskinan. Dan pada tahun 2020 hanya tingkat pendidikan yang berpengaruh langsung terhadap pengangguran. Pertumbuhan ekonomi, jumlah penduduk dan pengangguran berpengaruh terhadap kemiskinan. Sedangkan IPM dan investasi tidak memiliki pengaruh terhadap pengangguran dan kemiskinan sebelum dan saat Covid-19

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Psikobuletin

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Physics Social Sciences

Description

Psikobuletin: Buletin Ilmiah Psikologi merupakan buletin ilmiah online yang mempublikasikan naskah empirik dan non empirik. Naskah emprik meliputi hasil penelitian dan pengabdian masyarakat berbasis riset dalam bidang psikologi. Sedangkan naskah non empirik meliputi review teoritis dan pemikiran ...