Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 2: Juli 2022

PERANCANGAN SISTEM FORECASTING VOLUME PENJUALAN PRODUK RIBBON BARCODE MENGGUNAKAN METODE LEAST SQUARE PADA BINTANG BARKODE

Erlanda Antonius Andrian (Program Studi Sistem Informsi Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie)
Elis Sondang Dasawaty (Program Studi Sistem Informsi Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2022

Abstract

Dunia bisnis yang terus berubah dengan cepat, serta persaingan pengusaha yang semakin kompetitif, mengharuskan perusahaan untuk mampu menganalisis lingkungan usaha dan memprediksi berbagai kemungkinan yang terjadi di masa depan. Kegiatan meramal atau forecasting masa depan merupakan salah satu usaha perusahaan sebagai dasar pengambilan keputusan strategis dalam kelangsungan usaha. Tujuan penelitian ini adalah untuk membantu Bintang Barkode mengambil keputusan dalam penggunaan biaya promosi, produksi, dan penjualan.Peramalan (forecasting) adalah suatu seni dan ilmu pengetahuan dalam memprediksi peristiwa pada masa mendatang. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan forecasting volume penjualan dengan metode least square untuk menghitung peramalan penjualan berdasarkan biaya promosi dan tren waktu.Sumber data dalam penelitian ini adalah data penjualan ribbon barcode dan biaya promosi Bintang Barkode yang didapatkan melalui wawancara terstruktur dan observasi partisipatif, dan data sekunder dari studi pustaka. Hasil dari peramalan volume penjualan akan ditampillkan ke dalam bentuk teks dan grafik visual berbasis web. Penelitian ini akan menunjukkan hasil dari peramalan penjualan berdasarkan biaya promosi dan trend waktu. Kedua hasil peramalan tersebut akan menjadi pertimbangan kedepannya bagi Bintang Barkode dalam mengambil keputusan. Perancangan sistem forecasting dilakukan hanya untuk melihat volume penjualan berdasarkan biaya promosi dan trend waktu. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dengan peramalan penjualan metode least square, didapatkan hasil yang cukup akurat dan Perusahaan dapat menggunakan aplikasi peramalan volume penjualan dengan metode least square dan dapat melihat visualisasi peramalan dan realisasi penjualan dengan aplikasi tersebut

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

J-ABDI

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences Other

Description

J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, with registered number ISSN: 2797-9210 (Print), ISSN: 2798-2912 (Online) is a scientific multidisciplinary journal published by bajang Institute. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. ...