Pendidikan sangat diperlukan bagi peserta didik, termasuk bagi peserta didik yang kesulitan dalam proses pelaksanaan belajar mengajar, disekolah selalu ada permasalahan yang terjadi. Permasalahan yang di maksud adalah berupa kekurangan dan kelemahan dalam pembelajaran. Penelitian tindakan ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efikasi diri siswa di SMK negeri 3 meulaboh apakah memiliki efikasi yang tinggi atau sebaliknya, semua siswa sudah seharusnya meyakini bahwa ia harus yakin dalam malakukan sesuatu dalam hal pembelajaran. Adapun fenomena-fenomena yang terjadi pada peserta didik tentang efikasi diri yang rendah diantaranya usaha para siswa dalam mendapatkan nilai yang bagus sering sekali menyimpang dan tidak jarang pula mereka melakukan kecurangan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelayanan konseling individual dan juga akan di temukan kemungkinan hambatannya hambatannya dalam meningkatkan efikasi diri siswa di SMK Negeri 3 Meulaboh. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan hasil penelitian bahwa terdapat perbedaan nilai efikasi diri siswa pada siklus I dengan nilai rata-rata 21,66% dan pada siklus ke II nilai efikasi diri siswa rata-rata 89.33%, namun ada beberapa siswa yang nilai efikasi diri ≤ 75% setelah diberikan layanan konseling individual. Dengan demikian konseling individual dalam meningkatkan efikasi diri siswa di SMK Negeri 3 Meulaboh dapat diterapkan dan bisa juga ditiadakan.
Copyrights © 2022