Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP)
Vol. 4 (2022): Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) Ke 4 Tahun 2022

Penerapan Perangkat Elektronik Untuk Menghemat Energi Listrik Di Desa Pademonegoro

Akbar Sujiwa (Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)
Atmiasri Atmiasri (Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)
Adi Winarno (Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)
Winarno F. Bastari (Universitas PGRI Adi Buana Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2022

Abstract

Desa Pademonegoro di Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo secara geografis terletak cukup jauh dari pusat kota Sidoarjo sehingga dalam pemahaman dan sosialisasi tentang cara menggunakan energi listrik dengan bijak dan hemat masih kurang. Persoalan yang dihadapi dari beberapa masyarakat Desa Pademonegoro adalah belum tahu bagaimana menggunakan sumber daya energi dengan hemat dalam menggunakan beberapa perangkat elektronik rumah tangga. Pelaksanaan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui persentase pengetahuan masyarakat tentang cara berhemat energi dalam skala rumah tangga. Metode pelaksanaannya adalah dengan sosialisasi dan pemberian contoh cara menggunakan perangkat hemat energi dalam menghemat energi listrik di rumah. Hasil dari sosialisasi ini dapat diketahui bahwa pengetahuan masyarakat dalam cara berhemat energi listrik mengalami kenaikan sebanyak 80 persen.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

snhrp

Publisher

Subject

Other

Description

Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) merupakan salah satu ajang mempertemukan para peneliti disemua bidang pada tingkat nasional. Tujuan diadakan kegiatan ini agar peneliti akan mampu mengembangkan jaringan sosial, bertukar pengetahuan dan membangun jaringan yang kuat antara komunitas ...