Journal of Islamic Education Management
Vol. 2 No. 1 (2021)

Strategi Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Citra Sekolah di SD Islam AN NUR Bungur

Dewi Agus Triani (Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Masyarakat saat ini lebih selektif dalam memilih sekolah. Kondisi ini mengakibatkan sekolah saling bersaing dan menunjukkan eksistensinya. Penelitian ini ditujukan untuk menganalisis upaya Kepala sekolah SD Islam An Nur Bungur Tulungagung dalam merancang strategi guna meningkatkan citra sekolah yang baik di masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Perencanaan program kepala sekolah dalam meningkatkan citra sekolah antara lain: (1) mengkaji dan mengidentifikasi berbagai kekuatan dan kelemahan sekolah yaitu dengan melakukan perbaikan secara kontinuitas dengan mempertimbangkan peluang dan ancaman untuk mencapai visi dan misi; (2) memperbaiki kondisi fisik dan non fisik; dan (3) melakukan promosi kepada masyarakat luas. Mobilisasi sumberdaya sekolah dalam meningkatkan citra sekolah dilakukan dengan: (1) menata kebutuhan, kompetensi, dan harmonisasi guru dan staf; (2) meningkatkan standar fasilitas sekolah; (3) mengadakan rapat rutin; (4) menguatkan sistem administrasi sekolah; (5) dan meningkatan kualitas layanan dan pendidikan. Penetapan target dalam meningkatkan citra sekolah yaitu mewujudkan sekolah Adiwiyata dan meningkatkan kualitas pendidikan, dan meningkatkan kepercaayan masyarakat terhadap keberadaan sekolah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

joiem

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Library & Information Science Social Sciences Other

Description

Aims and Scope JoIEM: Journal of Islamic Education Management is a research journal focuses on Islamic education management with the scope limited to the various dimensions including: leadership in education organizational culture education management functions the substance of education management ...