AGRI-TEK : Jurnal Penelitian Ilmu-ilmu Eksakta
Vol. 21 No. 1 (2020): JURNAL AGRITEK

Pertumbuhan, klorofil dan bintil akar kedelai (Glycine max L.) dipengaruhi kompos limbah kayu putih and pupuk NPK

Umi Isnatin (University of Darussalam Gontor)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2020

Abstract

Produksi kedelai pada tanah vertisol masih rendah dan limbah kayu putih jumlahnya meningkat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan kompos dari limbah kayu putih dan pupuk anorganik untuk meningkatkan pertumbuhan, klorofil dan bintil akar kedelai. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan rancangan acak kelompok, dengan perlakuan kontrol, 150 NPK, kompos, kompos+50 NPK, kompos+100 NPK dan kompos+150 NPK. Hasil penelitian didapatkan bahwa kedelai yang dipupuk kompos memiliki berat kering tajuk, jumlah cabang, jumlah klorofil dan bintil akar lebih tinggi dibanding tanpa pemupukan masing masing sebesar 116,31%, 52,00%, 22,05% dan 30,48%. Peningkatan dosis pupuk NPK yang dikombinasikan dengan kompos dapat meningkatkan tinggi tanaman tetapi menurunkan berat kering tajuk. Berat kering tajuk tertinggi pada pemupukan kompos yaitu sebesar 7,16 g/tanaman.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

agritek

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

AGRI-TEK : Research on the Exact Sciences is a journal published by the Faculty of Agriculture, Universitas Merdeka Madiun (UNMER Madiun). Journal of Protection with Research and Community Service Institute, Universitas Merdeka Madiun. Journals published twice a year (March and September) accept ...