Al Burhan: Jurnal Kajian Ilmu dan Pengembangan Budaya Al-Qur'an
Vol. 21 No. 02 (2021): Al Burhan: Jurnal Kajian Ilmu dan Pengembangan Budaya Al-Qur'an

KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS BERBASIS AL-QUR’AN SEBAGAI IMUNITAS PSIKIS-SPIRITUAL

Nurbaiti Nurbaiti (Institut PTIQ Jakarta, Indonesia)
Muhammad Hariyadi (Institut PTIQ Jakarta, Indonesia)
Aas Siti Sholichah (Institut PTIQ Jakarta, Indonesia)
Desy Ayu Ningrum (Institut PTIQ Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2022

Abstract

Artikel ini menjelaskan tentang kesejahteraan psikologis berbasis Al-Qur’an sebagai imunitas psikis-spiritual khususnya dalam menghadapi pandemi Covid-19. Kesejahteraan psikologis merupakan salah satu faktor kebahagiaan dan kesehatan seseorang dalam hidupnya. Kesejahteraan psikologis yang didasari atau berbasis Al-Qur’an diharapkan mampu dalam meningkatkan imunitas khususnya untuk muslim dalam menghadapi pandemi Covid-19. Tulisan ini mendukung pendapat Laura A. King mengenai faktor-faktor kesejahteraan psikologis dan mengaitkannya dengan ayat-ayat Al-Qur’an. Tulisan ini juga menghasilkan beberapa respons Al-Qur’an terhadap kesejahteraan psikologis.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

alburhan

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

This journal has a focus on studies related to the study of alquran and also the development of quranic ...