Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar (JPPSD)
Vol 2, No 1 (2022)

PENGARUH MODEL QUANTUM TEACHING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

Siti Khodijah Nursakinah (Universitas PGRI Palembang)
Lukman Hakim (Univ. PGRI Palembang)
Aldora Pratama (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model quantum teaching terhadap pemahaman konsep IPA siswa kelas IV SD Negeri 10 Palembang. Penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes pilihan ganda, observasi, angket dan dokumentasi. Populasi penelitian ini adalah kelas IV SD Negeri 10 Palembang yang berjumlah 25 siswa, sampel penelitian ini adalah seluruh anggota populasi berjumlah 25 siswa, teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah sampling total. Dari hasil pengolahan data di peroleh nilai sig (2-tailed) 0,000 < 0,05 dan dengan taraf kepercayaan 95% hal ini menunjukkan Ho ditolak dan Ha diterima nilai rata-rata pemahaman konsep IPA sebelum dan sesudah menggunakan model quantum teaching meningkat yaitu dari nilai rata-rata 62,8 menjadi 83,2. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan model quantum teaching terhadap pemahaman konsep IPA siswa kelas IV SD Negeri 10 Palembang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jppsd

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL INI MENERBITKAN HASIL PENELITIAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN DASAR BAIK TERKAIT PEMBELAJARAN, MODEL PEMBELAJARAN, PENDEKATAN PEMBELAJARAN, STRATEGI PEMBELAJARAN, EVALUASI PEMBELAJARAN DAN METODE DALAM PEMBELAJARAN SEKOLAH ...