Biram Samtani Sains
Vol 5 No 1 (2021): Maret : Biram Samtani Sains

Sumbangan Retribusi Daerah Terhadap Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Bener Meriah

Dr. Adnan, Adnan (Unknown)
Teniro, Alwin (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2021

Abstract

Permasalahan yang ingin dipecahkan dalam penelitian ini berapakah besarnya sumbangan (kontribusi) retribusi daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD), dan apakah kontribusi retribusi tersebut signifikan dalam upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bener Meriah. Untuk ini dilakukan pengumpulan data skunder yang bersumber dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Kabupaten Bener Meriah selama periode 2010 – 2018, selanjutnya data tersebut dianalisis secara kwantitaif dengan pendekatan korelasi produk momen kemudian diuji dengan uji-t. Hasil analisis menunjukkan bahwa besarnya sumbangan (kontribusi) retribusi daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bener Meriah sebesar 0,003 atau sebesar 0,3%, dan tidak signifikan, karena hasil uji-t pada taraf signifikansi 5 % dan df = 7 menunjukkan nilai t-tabel = ± 2,365 lebih besar dari t-hitung = 0,151. Berarti kontribusi retribusi belum cukup nyata dalam upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bener Meriah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jbss

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering

Description

Ilmu Sosial, Humaniora, Politik, Pendidikan, Ilmu Teknik, Teknik Elektro dan Informatika, Desain Komunikasi Visual, Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi, Kewirausahaan dan Bisnis. Jurnal ini menerbitkan Ilmu Sosial, Humaniora, Politik, Pendidikan, Teknik, Teknik Elektro dan Informatika, Desain ...