Jurnal Penelitian Agrosamudra
Vol 7 No 1 (2020): Jurnal Penelitian Agrosamudra

Biofisik Karakteristik Biofisik Kota Langsa, Aceh

iswahyudi (Universitas Samudra)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2020

Abstract

Secara umum sebagian besar wilayah Kota Langsa Langsa berada di daerah pesisir dengan iklim tropis yang tergolong ke dalam tipe iklim C (agak basah). Lerengnya didominasi oleh kelas lereng 0-8% dengan luas 18.371,17 ha (91,06%). Ordo tanahnya dapat digolongkan menjadi tiga, yaitu: histosol, entisol dan inceptisol. Ordo inceptisol mendominasi tanah di Kota Langsa dengan luas 10 558,39 ha (52,34%). Tutupan lahan terluas adalah perkebunan dengan luas 5.574,48 ha (27,63%). Sistem lahanya terdiri dari 4 (empat) jenis. Sistem lahan Bakunan (BKN) merupakan yang terluas ditemui dengan luasan 10 745,30 ha (53,26%). Adapun geologi di Kota Langsa terdiri atas 4 (empat) formasi geologi, dimana formasi geologi Aluvium Muda (Qh) mempunyai luasan terluas dibandingkan formasi yang lain, dengan luas 12 977,64ha (64,33%).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jagrs

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agrosamudra adalah media ilmiah yang memuat kajian konseptual dan kajian hasil penelitian di bidang agroteknologi yang meliputi Kesuburan Tanah, Bioteknologi Pertanian, Remote Sensing, Pemuliaan Tanaman, Hidrologi, Pengembangan Wilayah, Agronomi, Hama Penyakit Tanaman dan Konservasi Sumber ...