Sungguh amat luar biasa wabah Virus Corona Covid 19, yang melanda dunia, termasuk bangsa Indonesia. Virus gumpalan infeksi kecil yang terbuat dari DNA atau RNA, dan terbungkus dalam mantel protein. Dengan penyebarannya sangat dahsyat, dengan korban terus bertambah. Akibat dari mewabahnya virus Corona (Covid 19) bertepatan dengan hari Nyepi 25 Maret 2020, yang dikutip tangal 26 Maret 2020 di Indonesia mengalami kasus 790, Meninggal 58 kasus, dan sembuh 31 kasus. Khususnya di Bali terdapat 9 kasus, dan dua orang asing yang meninggal. Kemudian secara internasioanal per tanggal, 25 Maret 2020, di Dunia 467.090 Kasus, 2.283 meninggal, 46.316 Sembuh Sepanjang sejarah belum yang saya tahu tidak pernah ada virus yang hebat seperti ini. Tulisan ini mengkaji lebih dalam lagi, khususnya di Bali terkait dengan wabah ini yang ada persamaannya dengan Grubug gering, dan bagaimana cara pencehahannya. Setelah dikaji ternyata kasus wabah ini pernah ada pada jaman kerajaan di Bali Utara dan juga di Bali selatan, yang disebut dengan grubug gering, yaitu meninggalnya manusia dalam jumlah banyak tanpa sebab yang jelas. Cara pencegahanannya dapat dilakukan secara sekala (ilmiah), mengikuti petunjuk pemerintah. Kemudian dipadukan dengan prepentif yang bersifat niskala (non ilmiah) melalui budaya tradisional Bali seperti penanganan wabah Grubug gering, berdoa dengan sarana sederhana berupa bumbu dapur, untuk memperoleh keselmatan bagi umat manusia.
Copyrights © 2020