Industrial Research Workshop and National Seminar
Vol 11 No 1 (2020): Prosiding 11th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS)

Penerimaan Teknologi oleh Pelaku UMKM Kuliner di Kota Bandung terhadap Penggunaan Aplikasi Gobiz

Ari Devinta Purwati (Politeknik Negeri Bandung)
Moh. Farid Najib (Politeknik Negeri Bandung)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2020

Abstract

Pengembangan UMKM di Indonesia terus dilakukan, bahkan perusahaan swasta seperti Gojek membangun sebuah terobosan baru dengan menciptakan Aplikasi Gobiz yang diperuntukkan untuk pelaku UMKM dalam mengelola bisnisnya agar lebih mudah dan efisien. Namun, para pelaku UMKM yang datang dengan keterbatasan dalam mengakses pasar, khususnya melalui media online dirasa perlu untuk dikaji mengenai penerimaan teknologi terhadap Aplikasi Gobiz tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi dari pelaku UMKM Kuliner di Kota Bandung terhadap penggunaan Aplikasi Gobiz dan besar pengaruh Self Efficacy dalam peneriman teknologi tersebut. Self Efficacy dianggap penting dalam pengambilan keputusan untuk mengadopsi penggunaan teknologi baru karena Self Efficacy dapat dikatakan sebagai tingkat kepercayaan seseorang terhadap kemampuannya dalam menggunakan suatu sistem. Selanjutnya, penelitian ini menggunakan 326 responden dan dianalisis menggunakan analisis deskriptif, outer model, dan inner model menggunakan perangkat lunak Smart-PLS. Pada akhirnya, didapatkan hasil bahwa persepsi dari pelaku UMKM Kuliner di Kota Bandung terhadap penggunaan Aplikasi Gobiz sudah sangat baik. Sementara untuk besar pengaruh Self Efficacy dalam peneriman teknologi tersebut memili pengaruh yang positif dan signifikan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) adalah forum diseminasi hasil-hasil penelitian sains terapan yang dilakukan setiap tahun di Politeknik Negeri Bandung. Forum ini merupakan ajang untuk saling bertukar informasi, pengetahuan, dan pengalaman antara pihak praktisi industri, ...