Industrial Research Workshop and National Seminar
Vol 11 No 1 (2020): Prosiding 11th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS)

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Halal Logistic Paying Intention: Studi Kasus di Indonesia

Fajarsyah Rizal Hakim (Politeknik Negeri Bandung)
Moh Farid Najib (Politeknik Negeri Bandung)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2020

Abstract

Kebutuhan akan produk halal saat ini sudah semakin meningkat. Konsumen muslim dan non-muslim menganggap bahwa produk halal adalah tanda bahwa produk tersebut telah melewati proses yang terstandarisasi. Sejalan dengan itu, kini kesadaran akan kehalalan produk tidak sebatas pada proses produksi, tetapi merambah pada proses pengiriman. Akan tetapi penambahan proses logistic diperkirakan akan menambah beban biaya. Oleh karena itu dalam penelitian ini bertujuan untuk melihat factor apa saja yang mempengaruhi konsumen untuk rela membayar lebih untuk halal logistic dan dampaknya terhadap pembentukan sertifikasi halal logistic. Dengan responden sebanyak 400 orang dan beragama muslim yang telah atau pernah mengkonsumsi produk halal dengan rentang usia 18-55 tahun. Hasil menunjukan bahwa persepsi kegunaan, lingkungan sosial, perhatian terhadap halal, dan kesadaran terhadap kehalalan mempengaruhi signifikan terhadap niat membayar untuk halal logistic. Selain itu, terdapat hubungan positif antara niat membayar lebih untuk halal logistic terhadap sertifikasihalal logistic. Temuan penelitian ini akan berguna bagi pembuat kebijakan dan pelaku bisnis makanan halal untuk meningkatkan kebutuhan akan halal logistic dan mengedukasi konsumen mengenai halal logistic.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) adalah forum diseminasi hasil-hasil penelitian sains terapan yang dilakukan setiap tahun di Politeknik Negeri Bandung. Forum ini merupakan ajang untuk saling bertukar informasi, pengetahuan, dan pengalaman antara pihak praktisi industri, ...